Susah memang jika disuruh menebak, apakah teman kencan Anda menyukai
Anda atau tidak. Hal ini dikarenakan, keraguan yang masih ada antara
satu sama lain. Tak jarang, saat Anda berusaha untuk menebak, justru
hanya akan terperangkap dalam sebuah kebingungan.
Sikap wanita memang sangatlah susah ditebak, terutama saat Anda
berusaha memprediksi hal tersebut. Bisa dikatakan, lebih baik
memprediksikan pertandingan sepakbola daripada harus menebak hati
seorang wanita, hehehe.
Perhatian yang diberikan olehnya saat dalam proses pendekatan, bukan
jaminan ia sudah menyukai Anda. Bisa dikatakan, perhatiannya tersebut
hanyalah sebuah bentuk perasaan biasa saja. Daripada Anda bingung,
sebaiknya simaklah beberapa sinyal yang menyatakan jika ia sudak dengan
Anda dibawah ini:
Perhatikan Kalimatnya
Lihat baik-baik setiap kalimat yang keluar dari mulutnya saat Anda
sedang berbicara dengannya. Wanita yang sudah menyukai Anda, ia akan
ikut berbicara tentang semua hal yang akan Anda bicarakan. Bahkan, saat
Anda sudah berhenti dan kehabisan kata-kata, ia akan tetap memberikan
sebuah cerita yang menarik.
Tatapan Mata
Mata adalah tanda yang paling untuk mengetahui apakah dirinya
menyukai Anda atau tidak. Bahkan mata juga bisa menjadi kunci, untuk
mengetahui setiap pasangan apabila ia berbohong. Mata yang fokus
terhadap mata Anda saat berbicara itulah tanda ia menyukai Anda.
Bahasa Tubuh
Gerak tubuh, bisa menjadi patokan yang penting bila Anda ingin tahu
bagaimana perasaannya terhadap Anda. Selama percakapan berlangsung,
biasanya ia akan terlihat sedikit grogi dan malu-malu. Tapi, ia biasanya
tak pernah melepaskan pandangannya dari hadapan Anda. Jika memang
begitu, itu mungkin tandanya Anda harus segera menyatakan cinta
kepadanya.
Mengirim SMS
Biasanya jika ia sudah mulai merasakan getaran cinta kepada Anda, ia
pasti akan berani untuk mengirimkan pesan singkat. Isi pesan yang
dikirimkan olehnya pun biasanya diawali dengan kata-kata yang tak begitu
penting. Tapi ini justru adalah hal dan pertanda baik ketimbang ia
harus mengirimkan pesan yang berisikan sebuah perhatian.
Menelpon Anda
Jujur saja, ini adalah hal yang paling ditunggu setiap pria yang
sedang melakukan pendekatan dengan seorang wanita. Walaupun wanita
memang handal menyembunyikan perasaanya, tapi jika ia sudah memberanikan
diri untuk menelpon Anda. Hem, tunggu apalagi Guys! itu adalah sebuah
pertanda yang sangat baik untuk Anda.

0 comments:
Post a Comment